• admin
  • 10 July 2024

Pelatihan Fasilitator Pemutakhiran Materi Fasilitasi Pengembangan Perencanaan Penghidupan Desa Kabupaten Sumba Barat Daya

Implementasi program BangKIT melibatkan tenaga fasilitator program yang direkrut dan akan bertugas melakukan pendampingan penuh waktu di masing-masing desa lokasi intervensi selama masa durasi program. Selain itu implementasi program juga akan melibatkan tenaga fasilitator kabupaten yang berasal dari berbagai OPD teknis yang tergabung dalam kelompok kerja yang telah dibentuk di tingkat kabupaten dalam memastikan keberlanjutan, proses pengambilalihan pengetahuan dan keterampilan guna melanjutkan praktik baik yang teridentifikasi dari pelaksanaan program BangKIT.


Seluruh tim yang terlibat dalam implementasi program BangKIT di Kabupaten Sumba Barat Daya  telah diberikan pelatihan sebagai pelatih dan fasilitator dalam memfasilitasi pengembangan perencanaan penghidupan berkelanjutan di desa berdasarkan materi modul panduan yang telah disusun oleh tim program. Dalam memastikan implementasi program berjalan sesuai dengan perencanaan yang telah disusun dan mencapai tujuan yang ditargetkan dan berdasarkan pengalaman proses pengujian materi modul panduan oleh tim program, disepakati perlu melakukan penyesuaian kembali materi modul panduan terutama terkait dengan penggunaan media dan metode fasilitasi berdasarkan kondisi masyarakat di lokasi pelaksanaan program BangKIT. Sehubungan dengan adanya penyempurnaan materi pada buku panduan/modul fasilitasi khususnya pada bagian penerapan media dan metode fasilitasi tersebut, maka perlu dilakukan kembali kegiatan pelatihan penyegaran untuk memberikan pengetahuan terkait dengan materi dalam buku panduan yang telah disempurnakan.


Kegiatan Pelatihan Fasilitator Pemutakhiran Materi Fasilitasi Pengembangan Perencanaan Penghidupan Desa Bagi Fasilitator di Kabupaten Sumba Barat Daya dilakukan pada 8-10 Juli 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kapasitas tim fasilitator program BangKIT dan tim fasilitator pemerintah Kabupaten Sumba Barat Daya  dalam melakukan proses fasilitasi pengembangan perencanaan penghidupan desa yang inklusif dan berbasis masyarakat melalui penguasaan materi dan praktik simulasi metode atau mekanisme perencanaan penghidupan desa berdasarkan modul panduan program yang telah disempurnakan dari hasil pengujian sebelumnya. Kegiatan ini juga untuk memberikan penyegaran pemahaman bagi tim fasilitator program BangKIT dan tim fasilitator pemerintah mengenai materi dan praktik simulasi metode atau mekanisme perencanaan penghidupan desa berdasarkan modul panduan program yang telah disempurnakan dari hasil pengujian sebelumnya. Sekaligus menguji penggunaan materi pelatihan fasilitasi perencanaan penghidupan berkelanjutan bagi desa yang telah dimutakhirkan oleh para pengguna yang ditargetkan dalam program BangKIT.


Kegiatan pelatihan fasilitator pemutakhiran materi fasilitasi pengembangan perencanaan penghidupan desa program BangKIT dilaksanakan dalam bentuk kombinasi pembelajaran di dalam kelas dan praktek simulasi dalam kelas. Sejumlah 33 peserta (21 Laki-laki dan 12 perempuan) mengikuti kegiatan ini. Mereka merupakan tim fasilitator program dan tim fasilitator Kabupaten Sumba Barat Daya. Dari kegiatan ini, para trainer dan fasilitator masyarakat yang ada di kabupaten terlatih mengenai konsep dan proses fasilitasi perencanaan penghidupan berkelanjutan di desa sesuai materi yang telah disempurnakan dalam program BangKIT.